Tanda-Tanda Bayi Tumbuh Gigi

Gejala anak tumbuh gigi
Tanda-tanda si bayi tumbuh gigi harus dipahami oleh para orang tua terutama bunda.  Terutama ketika gigi pertama baru tumbuh.  Tiap bayi tidaklah sama usianya ketika gigi pertama tumbuh.  Akan tetapi biasanya gejala yang muncul hampir relatif sama.

Ikut bahagia rasanya apabila melihat si kecil sudah mulai ada gigi pertamanya.  Terlihat jelas dan lucu apabila si kecil tertawa.  Biasanya ketika gigi baru tumbuh si bayi akan sering rewel ataupun anak suka menggigit terutama ketika sedang disusui.

Apa saja ciri dan tanda lainnya ketika bayi sedang tumbuh gigi?  Setidaknya ada 10 tanda yang bisa kita amati pada balita kita

1. Bayi sering mengeluarkan air liur

Tanda pertama yang biasa terlihat yaitu sering mengeluarkan air liur atau ngeces.  Kejadian ini akan terjadi pada saat bayi berumur kurang lebih 3 hingga 4 bulan.

2. Muncul tanda ruam

Ruam terkadang nampak di area wajah ataupun dagu.  Biasanya terlihat pecah-pecah di area bibir mulut.  Di sekitar leher terkadang juga bisa nampak ruam tersebut.  Untuk meminimalisir ruam di sekitar leher maka sering usaplah air liur yang keluar dari mulut bayi dengan kain halus dan kering.

3. Terkadang batuk

Batuk bisa saja muncul ketika gigi pertama baru muncul.  Hal ini bisa terjadi karena air liur bayi yang memenuhi mulut bayi sehingga akan membuat tersedak dan muntah serta batuk.

4. Senang menggigit

Kebiasaan jadi senang menggigit ini dikarenakan rasa yang tidak nyaman di sekitar mulut.  Gigi yang baru tumbuh akan membuat sedikit agak gatal-gatal di daerah gusi sehingga akan terasa nyaman kalau digunakan untuk menggigit.  Gigitan bayi akan sering terjadi ketika sedang di beri asi.

5. Badan hangat

Salah satu bentuk respon yang diberikan tubuh yaitu naiknya suhu tubuh bayi.  Biasanya hangatnya badan ini akan mulai menurun ketika gigi bayi sudah mulai muncul di gusi.

6. Gampang marah

Akibat rasa sakit yang ditimbulkan tumbuh gigi maka bayi cenderung akan lebih mudah emosi atau rewel.  Karena hal sepele saja si anak bisa marah-marah tidak karu-karuan ataupun menangis kencang.

7. Susah makan

Biasanya bayi akan berkurang nafsu makannya.  Hal ini bisa disebabkan karena bayi merasa sakit ketika harus mengunyah makanan padat.  Solusinya adalah seringlah bayi beri ASI, karena biasanya bayi akan merasa sedikit nyaman walaupun kadang bunda harus menerima resiko sering digigit.

8. Anak merasa demam

Demam ini timbul dikarenakan gusi bayi yang mengalami peradangan.  Dalam masa ini bayi akan sedikit rentan terhadap infeksi dikarenakan kekebalan tubuhnya yang cenderung menurun.  Apabila demam bayi tidak kunjung turun maka bisa dikonsultasikan ke tempat pelayanan kesehatan terdekat.

9. Susah tidur

Bayi cenderung akan lebih rewel ketika malam hari dan sulit untuk tidur lebih cepat.  Terkadang bayi juga akan sering terbangun. Hal ini akan mengurangi kualitas tidur bayi yang bisa berefek ketika siang harinya yang cenderung lebih bayi rewel daripada biasanya.

10. Bayi suka memasukan jarinya

Karena bayi merasa tidak nyaman dimulutnya maka hal yang biasa yang dilakukan yaitu memasukan jari ke mulut.  Biasanya jari telunjuk akan digunakan untuk meraba-raba gusinya.

Setiap bayi pasti akan melewati proses tumbuh gigi. pertamanya.  Bagi sebagian bunda ada yang belum mengetahui tanda dan gejala gigi anak akan tumbuh.  Akibatnya bunda lebih cepat panik dan segera membawa anak ke dokter untuk diberikan pengobatan.  Gigi tumbuh adalah hal yang biasa namun jika pertumbuhan gigi tidak normal maka layak untuk dikonsultasikan ke tempat dokter gigi terdekat sebelum terlambat. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tanda-Tanda Bayi Tumbuh Gigi"